kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Ini Penyebab Banyak Anak Usia Dini Menikah Di Aceh Tengah

Ini Penyebab Banyak Anak Usia Dini Menikah Di Aceh Tengah

Sabtu, 31 Oktober 2020 15:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Fajrizal

[Harmala, S.Psi, Psikolog Aceh Tengah]


DIALEKSIS.COM | Aceh Tengah - Psikolog Rumah Sakit Umum Daerah Datuberu Takengon Aceh Tengah Harmala, S.Psi mengungkapkan penyebab terlalu banyak anak usia dini yang berada di Aceh Tengah dan Bener Meriah menikah pada usia dini disebabkan beberapa faktor.

Harmala menyebutkan dari data yang diperoleh pihaknya  faktor pertama penyebab pernikahan anak-anak dalam usia dini karena ketidaksiapan anak-anak dalam menikah dari sisi ekonomi, yang kedua ada intervensi orang ketiga dan yang ketiga ilmu yang didapatkan mengenai pernikahan tak terpikirkan dan dijadikan nomor berikutnya.

"Ada intervensi orang ketiga maksudnya ialah kadang-kadang ada pengaruh dari orang tua si anak," kata Harmala, S.Psi, Sabtu (31/10/2020) saat diwawancara Dialeksis.com.

Harmala mencontohkan intervensi pihak ketiga misalnya ada anak-anak minta menikah langsung dinikahkan. Apalagi zaman sekarang sudah berbeda sama zaman dulu. Sekarang cari kerja pun susah. "Jadi cenderung orang tua demikian. Apalagi kadang umurnya sudah cukup tanpa memikirkan kebutuhan primer dan sekunder untuk kedepanya,"jelas Psikolog RSUD Datuberu Aceh Tengah ini.

Saat ditanya Dialeksis.com apa salah satu penyebab anak usia dini menikah karena cenderung sudah mengetahui tentang sexsualitas seperti hubungan suami isteri. Harmala menampik hal demikian. Kata Harmala untuk Aceh Tengah dan Bener Meriah setiap Calinda (Calon Lintoe dan Dara Baroe_red) sebelum menikah diwajibkan dulu untuk mengikuti bimbingan perkawinan.

Dalam bimbingan perkawinan tersebut diajarkan baru diajarkan berbagai hal tentang membina rumah tangga, tentang produksi yang sehat  berbagai hal lainnya yang berhubungan dengan perkawinan. (Fajrizal)

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda