Beranda / Berita / Aceh / Ini Harapan Dinas Pendidikan Dayah Aceh di Hari Santri Nasional 2021

Ini Harapan Dinas Pendidikan Dayah Aceh di Hari Santri Nasional 2021

Jum`at, 22 Oktober 2021 18:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Auliana Rizky

Kepala Bidang Pemberdayaan Santri Dinas Pendidikan Aceh, Irwan. [Foto: IST]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Peringati Hari Santri Nasional yang jatuh pada 22 Oktober, Kepala Bidang Pemberdayaan Santri Dinas Pendidikan Aceh, Irwan harapkan agar santri dapat menjadi penerus bangsa terutama dalam ilmu agama.

Tidak ada kegiatan khusus yang diselenggarakan dalam memperingati Hari Santri Nasional. Namun upacara tetap dilakukan, dan kata Irwan upacara hari ini berjalan dengan lancar.

“Alhamdulillah upacara hari ini berjalan dengan lancar, walaupun agak mendung tapi tetap tidak hujan, jadi anak-anak yang mengikuti upacara tidak kehujanan maupun kepanasan,” ucapnya saat diwawancarai Dialeksis.com, Jumat (22/10/2021).

Harapan Irwan ke depan agar santri terus belajar pendidikan di dayah ataupun di pesantren supaya bisa menjadi penerus bangsa ke depan dalam hal mempertahankan kemerdekaan ini.

“Harapan saya semoga santri-santri ini bisa menjadi penerus bangsa khususnya dalam ilmu agama atau bahkan umum,” ujarnya.

“Kita harapkan juga kepada pemerintah dan masyarakat lebih memperhatikan santri-santri karena mereka ada bagian dari pelajar ataupun anak didik yang harus kita diperhatikan dalam bidang pendidikannya, di mana mereka mempelajari agama atau umum, jadi mereka ada nilai,” pungkasnya.

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
Komentar Anda