Ikatan Masyarakat Aceh Selatan di Jakarta Kembali Aktif Usai Vakum 13 Tahun
Font: Ukuran: - +
Reporter : Nora
Sekjend Ikatan Masyarakat Aceh Selatan (IKAMAS) Jakarta periode 2023-2028, Deni Irmansyah. [Foto: IST]
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Sekjend Ikatan Masyarakat Aceh Selatan (IKAMAS) Jakarta periode 2023-2028, Deni Irmansyah mengatakan organisasi tersebut sudah kembali aktif di kepengurusan saat ini.
Kata Deni, setelah hampir 13 tahun vakum, kini IKAMAS sudah punya pengurus baru dan semua aktivitas dan kegiatan organisasi sudah mulai dihidupkan kembali.
Tak hanya IKAMAS, Himpunan Masyarakat Kewedanaan Kluet Bakongan periode 2023-2028 Jabodetabek (Himakeba) juga ikut kompak dan aktif.
“Alhamdulillah organisasi-organisasi itu bisa menjadi wadah mempersatu masyarakat Aceh Selatan di perantauan terutama wilayah Jabodetabek,” ujarnya kepada Dialeksis.com, Jumat (20/10/2023).
Lalu agar tetap terjalin silaturahmi dan bisa tetap menjaga kultur daerah, kata Deni, pihaknya rutin menggelar kegiatan silaturrahmi di hari-hari besar Islam, undangan pernikahan, dan ikut serta takziah.
“Di samping itu juga, kita ada program lain yaitu menjadi jembatan terhadap Pemerintah Aceh Selatan untuk membawa program di Jakarta baik di kementerian dan lembaga lainnya,” jelasnya.
Menurut mantan Anggota DPRK Aceh Selatan itu, perlu dibukakan akses seluas-luasnya untuk memajukan Aceh Selatan. Karena menurutnya kabupaten tersebut punya potensi yang bisa dikembangkan seperti pada sektor budidaya perikanan dan pertanian.
“Selama ini Pemerintah Aceh Selatan cenderung berjalan sendiri, Bupati punya program sendiri tidak didukung oleh SKPD dibawahnya. Nah hal ini yang perlu kita tata nantinya,” terangnya.
Jadi, kata Deni, dengan keberadaan organisasi di Jakarta maka dapat mendorong setiap kementerian yang fokus terhadap potensi daerah di sektor pertanian, kelautan, dan pariwisata itu bisa ikut dikembangkan programnya di Aceh Selatan.
Selain itu, sambung Deni, potensi sektor pertambangan juga cukup menjanjikan di Aceh Selatan. Deni meminta agar tambang itu dibuka saja seluas-luasnya, karena masyarakat sekarang tidak ada lapangan kerja dan minim peluang berwirausaha.
“Namun demikian tetap harus diperkuat pengawasan agar tidak merusak lingkungan, karena lingkungan tetap yang utama,” ucapnya.
Untuk diketahui, nama Deni Irmansyah saat ini sedang digadang-gadangkan akan maju sebagai Calon Bupati Aceh Selatan di Pilkada 2024 mendatang.