Beranda / Berita / Aceh / Ikan di Sungai Nagan Raya Mati, Ini Penyebabnya

Ikan di Sungai Nagan Raya Mati, Ini Penyebabnya

Kamis, 07 Oktober 2021 13:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Ilustrasi ikan mati. [Foto: Shutterstock]


DIALEKSIS.COM | Nagan Raya - Ikan air tawar yang menghuni sungai di Kabupaten Nagan Raya, Aceh, mendadak mati. Indikasinya diduga mati karena keracunan.

Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Nagan Raya sedang menelusuri penyebab matinya ikan-ikan yang diduga terkait pencemaran lingkungan di perkebunan di Desa Alue Geutah, Kecamatan Darul Makmur.

“Kami sudah mengambil sampel air di lokasi kejadian. Saat ini, sampel air tersebut sudah kita serahkan ke Badan Riset dan Standarisasi Industri (Baristand) Aceh,” kata Pelaksana tugas Kepala DLHK Nagan Raya Jufrizal seperti dikutip dari Antara, Rabu (6/10/2021).

Ia mengatakan, pemerintah setempat saat ini masih menunggu hasil pemeriksaan sampel air yang sudah diserahkan ke Baristand Aceh. Pemeriksaan guna memastikan apakah sampel tersebut mengandung limbah atau tidak.

Berdasarkan pengamatan di lokasi kejadian yang berada di sekitar kebun PT SS, menurut Jufrizal, banyaknya ikan air tawar yang mati di sekitar aliran sungai di Desa Alue Geutah, Kecamatan Darul Makmur, diduga akibat pembuangan limbah.

Namun, untuk lebih memastikan, Pemda akan menunggu hasil uji laboratorium. Menurut Jufrizal, sampel ikan yang mati juga sudah diserahkan ke Dinas Kelautan dan Perikanan Nagan Raya, guna dilakukan pemeriksaan, apakah ikan yang sudah mati tersebut layak dikonsumsi atau tidak.

 “Nanti setelah sudah ada hasil laboratorium, barulah pemerintah daerah mengambil sikap atas persoalan ini,” tutur Jufrizal. (Kompas)

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda