Beranda / Berita / Aceh / HSN 2021, Kadis Dayah Aceh Sampaikan Apresiasi kepada Para Abu, Ulama, dan Santri

HSN 2021, Kadis Dayah Aceh Sampaikan Apresiasi kepada Para Abu, Ulama, dan Santri

Kamis, 21 Oktober 2021 21:23 WIB

Font: Ukuran: - +

Kepala Dinas Pendidikan Dayah Aceh, Zahrol Fajri, S.Ag M.H. [Foto: tangkapan layar Youtube Humas Dayah]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Pemerintah Aceh melalui Dinas Pendidikan Dayah Aceh menjadwalkan menggelar Peringatan Hari Santri Nasional (HSN) Tahun 2021 di Kompleks Asrama Haji Banda Aceh, Jumat (22/10/2021).

Melansir channel Youtube Humas Dayah, Kepala Dinas Pendidikan Dayah Aceh, Zahrol Fajri, S.Ag M.H mengucapkan Hari Santri Nasional ke-7 Tahun 2021, Kamis (21/10/2021).

Zahrol menyampaikan apresiasi kepada para Abu, para ulama-ulama pimpinan dayah beserta seluruh santri di Indonesia untuk berbangga dan bersenang hati karena mendapatkan perhatian begitu besar dari pemerintah.

"Kita semua pada hari ini berbangga dan bersenang hati bahwa hari ini santri seluruh kita semua Indonesia mendapatkan perhatian yang begitu besar dari pemerintah," ucapnya.

HSN yang dilaksanakan dalam suasana Covid-19, Kadis Dayah meminta agar keluarga besar dayah berikhtiar dan bertawakkal kepada Allah SWT.

"Di suasana pandemi Covid-19 ini, kita wajib disamping berikhtiar dengan berbagai upaya dan daya, namun juga kita bertawakkal berdoa kepada Allah. Mudah-mudahan pandemi ini dapat cepat berlalu," harap Zahrol.

Salah satu ikhtiar dengan vaksinasi. Ia pun meminta dukungan para Abu dan para pimpinan dayah serta seluruh santri untuk mempercepat proses vaksinasi Covid-19.

"Sehingga harapannya kita semua keluarga besar dayah dapat kembali beraktivitas sebagaimana biasa untuk menata masa depan dan menciptakan kader-kader ulama muda yang akan datang agar lebih baik dan tidak lagi seperti hari ini kita merasa khawatir dengan pandemi ini," pungkasnya. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda