kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Hasil Swab, Satu Warga Aceh Tamiang Terkonfirmasi Positif Covid-19

Hasil Swab, Satu Warga Aceh Tamiang Terkonfirmasi Positif Covid-19

Kamis, 30 April 2020 16:54 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Hendra Vramenia
Ilustrasi. [Foto: IST]

DIALEKSIS.COM | Aceh Tamiang - Seorang pasien asal Aceh Tamiang terkonfirmasi positif virus corona (Covid-19). Kini pasien tersebut sedang dirawat di ruang isolasi Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin (RSUZA) Banda Aceh.

Tim Informasi Gugus Tugas Covid-19 Aceh Tamiang, dr. Hardekky kepada Wartawan, Kamis (30/4/2020) mengatakan berdasarkan hasil uji swab dari Balitbangkes Aceh, dari 5 PDD asal Kabupaten Aceh Tamiang yang di uji swab tenggorokan, satu orang diantaranya terkonfirmasi positif Corona (Covid-19).

"PDP yang positif Corona beralamat di Kampung Alur Cucur kecamatan Rantau, merupakan santri pesatren Temboro, Magetan, Jawa Timur," ujarnya.

Hardeky menambahkan, dengan adanya hasil swab ini, pihaknya berharap kepada masyarakat Aceh Tamiang khususnya sekitar pemukiman tempat tinggal PDP untuk tidak mengucilkan PDP dan keluarganya karena wabah penyakit ini bukanlah suatu aib, dukungan dan empati sangat dibutuhkan pasien dalam menghadapi Pandemi Covid-19 ini.

"Pemkab Aceh Tamiang terus menghimbau agar masyarakat tidak panik namun harus waspada dan tetap menjalankan protokol kesehatan dan mentaati semua peraturan dan kebijakan yang telah dibuat oleh Pemerintah guna mencegah penyebaran Covid-19 seperti memakai masker saat keluar rumah, menjaga jarak dan menghindari kerumunan," jelasnya.

Menurutnya, segala upaya yang dilakukan pemerintah untuk memberantas virus ini, tidak berarti apa-apa, jika masyarakat sendiri masih tidak mau sadar untuk melaksanakannya seperti memakai masker di semua aktivitas, meningkatkan perilaku hidup bersih dan sehat serta menjaga jarak atau tetap di rumah. (MHV)

Keyword:


Editor :
Sara Masroni

riset-JSI
Komentar Anda