Harga Cabai Merah Tembus 100 Ribu di Pasar Al Mahirah Banda Aceh
Font: Ukuran: - +
Reporter : NH
Penjual sedang merapikan dagangan di Pasar Al Mahirah Banda Aceh, Sabtu (9/7/2022). [Foto: Dialeksis/NH]
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Harga cabai merah di Pasar Al Mahirah, Kota Banda Aceh melonjak naik jelang hari raya Idul Adha 1443 H.
Kenaikan harga terjadi di tengah tradisi meugang dalam rangka menyambut Idul Adha 1443 Hijriah.
Pedagang di Pasar Al Mahirah Jamil mengatakan, harga cabai merah saat ini tembus Rp 100 ribu per kilogram, sebelumnya harga cabai tersebut dijual Rp 80 ribu per kilogram.
“Cabai merah ini kita ambil dari lokal, kadang ada juga dari medan,” kata Jamil kepada Dialeksis.com, Sabtu (9/7).
Jamil menambahkan saat ini harga cabai merah sedang melambung tinggi. Menurutnya curah hujan yang tinggi membuat para petani harus merogoh kocek lebih dalam untuk membeli pupuk hingga obat-obatan agar cabai tidak terserang hama dan jamur.
"Walaupun masih mahal, permintaan dari masyarakat masih tinggi, biasanya dalam sehari terjual 20 kg, Untuk hari ini aja sudah terjual 50 kg," ujarnya.
Jamil juga menambahkan saat ini persediaan pangan di lapaknya masih aman dalam rangka tradisi Meugang menjelang hari raya Idul Adha 1443 H.
“Saat ini persedian sejumlah komoditi dalam keadaan aman menjelang Idul Adha, toke sampai saat ini masih memasok kepada kami,” pungkasnya. [NH]