Beranda / Berita / Aceh / Haji Uma dan Nasir Jamil Kampanyekan Mualem-Dek Fad di Aceh Timur

Haji Uma dan Nasir Jamil Kampanyekan Mualem-Dek Fad di Aceh Timur

Minggu, 10 November 2024 16:30 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Aceh Timur - Dua tokoh Aceh, H. Sudirman Haji Uma dan Nasir Djamil, turut memeriahkan kampanye pasangan calon Gubernur Aceh Muzakir Manaf (Mualem) dan Fadhlullah (Dek Fadh) dalam acara silaturrahmi yang digelar di Lapangan Bola Kaki Gampong Madat, Kecamatan Madat, Aceh Timur, pada Sabtu (09/11/2024). 

Acara ini juga dihadiri oleh pasangan calon Bupati Aceh Timur nomor urut 3, Iskandar Usman Al-Farlaky dan T. Zainal Abidin.

Selain Haji Uma dan Nasir Djamil, hadir pula Fadhlullah (Dek Fadh) selaku calon Wakil Gubernur Aceh, H. T. Irsyadi, Bendahara Umum Badan Pemenangan Aceh Mualem - Dek Fadh, serta pasangan calon Bupati Aceh Timur, Iskandar Usman Al-Farlaky dan T. Zainal Abidin.

Dalam orasinya, Haji Uma mengajak puluhan ribu masyarakat yang hadir untuk memilih pasangan Mualem-Dek Fadh sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh. Ia menekankan bahwa Mualem, yang merupakan bagian dari perjuangan GAM untuk memerdekakan Aceh, memiliki hak lebih untuk menagih janji-janji dalam MoU Helsinki yang belum terealisasi.

"Mualem bersama GAM telah berjuang untuk memerdekakan Aceh, dan tujuannya jelas untuk mensejahterakan rakyat Aceh. Mualem terlibat langsung dalam perjanjian damai Aceh, maka dia lebih berhak menagih kepada Pemerintah Pusat agar MoU yang belum dipenuhi dapat segera direalisasikan," ujar Haji Uma dalam orasinya.

Sementara itu, Nasir Djamil juga menyampaikan dukungannya kepada pasangan Mualem-Dek Fadh. Dalam orasinya, Nasir menegaskan bahwa Mualem dan Dek Fadh adalah pasangan yang tepat untuk Aceh. Selain memiliki koneksi yang kuat, pasangan ini juga dinilai sebagai pasangan yang dapat mewujudkan Aceh sebagai provinsi yang lebih Islami.

"Bagaimana kita bisa membangun Aceh yang Islami jika Gubernurnya tidak bisa mengaji?" ungkap Nasir Djamil dengan tegas.

Nasir Djamil juga menambahkan, pasangan Mualem-Dek Fadh memiliki hubungan yang sangat baik dengan Presiden terpilih. Koneksi ini, menurutnya, akan memudahkan dalam upaya pembangunan Aceh ke depan.

Dalam kesempatan tersebut, Dek Fadh juga turut berorasi dan menyampaikan program prioritasnya jika terpilih nanti, yaitu mewujudkan Aceh yang Islami, maju, dan bermartabat. Ia menegaskan pentingnya koneksi dengan Pemerintah Pusat dalam membangun daerah.

"Membangun daerah tidaklah mudah tanpa koneksi ke pusat. Kami memiliki koneksi itu bersama Presiden kita, insyaAllah ke depan kami yakin dapat membangun Aceh yang lebih baik," kata Dek Fadh.[]

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
bupati bireuen
Komentar Anda