Hadiri Buka Puasa BPBD Aceh Besar, Bupati dan Wakil Bupati Peusijuk Mobil Tangki Air
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Aceh Besar - Bupati dan Wakil Bupati Aceh Besar hadiri acara silaturahmi dan buka bersama relawan kebencanaan Kabupaten Aceh Besar di kantor pusat BPBD (Badan Penanggulangan Bencana) Kabupaten Aceh Besar di Desa Keumude Kecamatan Sukamakmur, Senin 13 mei 2019.
Acara buka puasa bersama diawali dengan peusijuk mobil tangka air BPBD yang baru saja dibeli pada tahun ini. Peusijuk mobil tangka air tersebut dilakukan langsung oleh Wakil Bupati Aceh Besar H. Husaini A Wahab atau yang akrab disapa Waled, acara dilanjutkan dengan santunan anak yatim.Pada kesempatan tersebut Bupati mengucapkan terima kasih kepada pihak BPBD yang telah menyediakan satu unit mobil tangki air guna membantu proses pemadaman api kebakaran di Kabupaten Aceh Besar.
"kita ucapkan terima kasih atas bantuan 1 unit mobil ini, mengingat wilayah Aceh Besar yang sangat luas dan rawan akan bencana kebakaran. Maka dengan adanya mobil ini akan membantu sekali," Ungkap Bupati.Menurutnya BPBD Aceh Besar memegang peranan penting guna mengatasi kebencanaan di wilayah Aceh Besar. Apalagi jika dilihat dari jangkauan wilayahnya yang sangat luas, mulai dari Lhoong hingga Kecamatan Lembah Seulawah dan Krueng Raya.
"wilayah kita sangat luas, armada kita sendiri sudah memadahi tapi tentu saja masih perlu penambahan, insya Allah akan terus kita tambah, sehingga nanti dibeberapa titik akan kita standbykan mobil-mobil tersebut," Pungkasnya. Dikesempatan terakhir Bupati mengingatkan kepada seluruh warga Aceh Besar untuk menjaga lingkungan khususnya menjaga dari kebakaran, mengingat cuaca extrem saat ini. "saya harap masyarakat Aceh Besar waspada dan saling menjaga mengingat cuaca saat ini kondisinya sangat extrem, jangan membuang punting rokok sembarangan atau waspada terhadap hal-hal yang bisa menyebabkan kebakaran," Tutupnya. (MC Aceh Besar)