Beranda / Berita / Aceh / Gedung Pustaka di Keudah Rampung, Walikota Banda Aceh Tinjau Langsung

Gedung Pustaka di Keudah Rampung, Walikota Banda Aceh Tinjau Langsung

Rabu, 19 Januari 2022 11:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : fatur

Walikota Banda Aceh, Aminullah Usman tinjau langsung Gedung Layana Pustaka di Keudah, Selasa (18/1/2022). [Foto: bandaacehkota.go.id]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Gedung Layanan Pustaka di Keudah kini sudah terlihat rampung dan akan segera diresmikan. Selasa (18/1/2022), Walikota Banda Aceh, Aminullah Usman melakukan peninjauan ke lokasi guna memastikan segala kesiapan daripada Pustaka tersebut berfungsi ataupun sudah siap beroperasi melayani masyarakat.

Terlihat dalam kunjungannya Walikota Banda Aceh, Aminullah Usman didampingi bersama Kabag Prokopim Said Fauzan dan disambut hangat oleh Plt Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kota Banda Aceh Muhammad Rizal.

Walikota Banda Aceh, Aminullah mengharapkan, infrastruktur ini dapat bermanfaat dan menjadi ikon peradaban, dengan 26 ribu eksemplar buku serta 5 ribu judul kita harap nantinya akan menambah minat baca demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Banda Aceh.

Walikota Banda Aceh, Aminullah Usman tinjau langsung Gedung Layana Pustaka di Keudah, Selasa (18/1/2022). [Foto: Tangkapan Layar]

Selanjutnya, Dirinya mengatakan, bahwa gedung layanan pustaka ini juga akan menjadi destinasi wisata literasi baru bagi warga yang berkunjung ke Kota Banda Aceh.

Plt Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kota Banda Aceh Muhammad Rizal saat dikonfirmasi Dialeksis.com, Rabu (19/1/2022) mengatakan bahwa peresmian Gedung layanan Pustaka Banda Aceh ini akan diresmikan 24 Januari 2022.

“Kemarin itu hanya peninjauan saja, insyaallah peresmiannya akan dilaksanakan pada hari senin (24/1/2022),” ucapnya kepada Dialeksis.com, Rabu (19/1/2022).

Sebelumnya, Gedung Layanan Pustaka di Keudah ini dibangun dengan konsep ciri bangunan berarsitektur unik, perpaduan antara gaya modern dengan sentuhan etnik tradisional Aceh.

Gedung itu terdiri dari empat lantai, difasilitasi dengan pustaka digital yang akan bisa diakses dengan mudah oleh para pengunjung

Pada Rabu (16/1/2021) Walikota Banda Aceh, Aminullah Usman saat melakukan peninjauan kelokasi gedung mengatakan, bagi warga yang berwisata ke Kota Banda Aceh selain berburu kuliner, belanja atau berswapoto, juga bisa mengisi liburannya dengan berkunjung ke gedung layanan pustaka ini.

Diketahui, bahwa Pembangunan gedung layanan perpustakaan daerah yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) yang juga diperuntukan untuk kantor Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Banda Aceh. [ftr]

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda