kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Gainpala UIN Ar-Raniry Kibarkan Bendera Merah Putih di Air Terjun Seulawah Agam

Gainpala UIN Ar-Raniry Kibarkan Bendera Merah Putih di Air Terjun Seulawah Agam

Sabtu, 17 Agustus 2024 17:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Naufal Habibi

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pecinta Alam dan Lingkungan Hidup (PA-LH) GAINPALA, melaksanakan aksi pengibaran Bendera Merah Putih di lokasi yang tidak biasa yaitu Air Terjun Seulawah Agam, Kecamatan Leumbah Seulawah, Kabupaten Aceh Besar. [Foto: Dokumen untuk dialeksis.com]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) yang ke-79, sekelompok mahasiswa dari Universitas Islam Negeri Ar-Raniry (UIN) Banda Aceh yang tergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pecinta Alam dan Lingkungan Hidup (PA-LH) GAINPALA, melaksanakan aksi pengibaran Bendera Merah Putih di lokasi yang tidak biasa yaitu Air Terjun Seulawah Agam, Kecamatan Leumbah Seulawah, Kabupaten Aceh Besar.

Kegiatan yang digelar pada Jumat, 16 Agustus 2024 ini, menjadi salah satu cara unik dalam menyemarakkan peringatan kemerdekaan sekaligus mengampanyekan pelestarian alam. 

Dengan tema "Semarak Kemerdekaan Bersama Canyoning," aksi ini dihadiri oleh para mahasiswa yang antusias, serta dua canyoner profesional, Khairul Azmi dan Huzaifah Abdul Azis, yang juga merupakan anggota UKM PA-LH GAINPALA.

Muhammad Raihan, Ketua Umum UKM PA-LH GAINPALA Ar-Raniry, menjelaskan bahwa pemilihan lokasi Air Terjun Seulawah Agam sebagai tempat pengibaran bendera memiliki makna mendalam. 

"Kami ingin menunjukkan bahwa semangat nasionalisme bisa dipadukan dengan kecintaan terhadap alam. Pengibaran bendera di tempat yang indah seperti ini bukan hanya simbol penghormatan kepada kemerdekaan, tetapi juga sebagai bentuk kampanye untuk melestarikan lingkungan alam kita," ujar Raihan kepada Dialeksis.com, Sabtu (17/8/2024).

Raihan menambahkan, acara ini tidak hanya menjadi momentum memperingati HUT RI, tetapi juga sebagai sarana untuk memperkenalkan keindahan wisata alam di Aceh, terutama di kalangan generasi muda.

"Melalui kegiatan seperti ini, kami berharap semakin banyak orang yang sadar akan pentingnya menjaga kelestarian alam, sekaligus mengenal lebih dalam potensi wisata yang dimiliki oleh daerah kita," lanjutnya.

Ia juga mengingatkan bahwa sebagai generasi muda, harus terus menjaga semangat kemerdekaan yang diwariskan oleh para pahlawan.

"Namun, kita juga memiliki tanggung jawab besar untuk menjaga kelestarian alam yang menjadi bagian dari identitas bangsa kita. Mari kita jaga dan lestarikan alam ini untuk generasi mendatang," ujarnya.

Kehadiran dua canyoner profesional, Khairul Azmi dan Huzaifah Abdul Azis, menjadi daya tarik tersendiri dalam kegiatan ini. 

Keduanya dengan lincah menuruni air terjun sambil membawa Bendera Merah Putih, menambah kesan heroik dan penuh tantangan dalam peringatan kemerdekaan kali ini. Dengan latar belakang Air Terjun Seulawah Agam yang megah, bendera dikibarkan dengan penuh kebanggaan.

"Ini adalah pengalaman yang luar biasa, berkesempatan untuk mengibarkan Bendera Merah Putih di tempat yang sedemikian indah, dengan tantangan medan yang tidak biasa, membuat kami merasa sangat terhormat. Ini adalah bentuk kecil dari dedikasi kami untuk negara dan alam," kata Khairul Azmi.

Khairul Azmi menambahkan bahwa ia bersama Huzaifah Abdul Azis melalukan kerja sama dengan penuh keberanian karena mengibarkan bendera di tempat yang ekstrim memerlukan koordinasi yang baik.

"Kami bangga bisa melakukannya bersama-sama," pungkasnya.[nh]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda