Beranda / Berita / Aceh / Erli Hasyim Ketua Baru KAUM Aceh

Erli Hasyim Ketua Baru KAUM Aceh

Sabtu, 30 Juni 2018 21:57 WIB

Font: Ukuran: - +


Dialeksis.com, Banda Aceh - Setelah melakukan rentetan tata tertib, Kongres ke-2 Keluarga Alumni Universitas Muhammadiyah (KAUM) Aceh dilaksanakan di lantai dua Gedung UCC KH. Ahmad Dahlan kampus UNMUHA Aceh.

Ha tersebut diungkapkan oleh Teuku Rachmad Kurniawan, SH, MH, CPL salah seorang alumni Hukum, peserta Kongres sangat antusias sehingga sempat tidak terarah dan membuat para peserta Kongres lainnya mengajukan permintaan kepada pimpinan sidang Kongres agar sidang pleno pemilihan diskor selama lima menit untuk melakukan rehat dan musyawarah.

"Sepertinya para peserta banyak yang ingn mncalonkan kandidat kuat dari masing-masing alumni fakultas, tapi sudah bagus dan luar biasa, artinya banyak yang mau maju. Musyawarah alias lobi-lobi yang sejuk akhirnya menelurkan solusi," ujar Rachmad yang juga merupakan salah satu team kuasa hukum Pemerintah Kota Banda Aceh.

Ada tiga kandidat calon Ketua KAUM, yaitu Erly Hasyim (Bupati Simeulue), Edison Chaniago (Alumni Hukum) dan Mainita (Direktur Akademi Fisioterapi), setelah dilakukan pemilihan Erli Hasyim peroleh suara terbanyak disusul oleh suara terbanyak kedua Edison Chaniago dan Mainita suara ketiga terbanyak.

Rachmad menambahkan, kepada Ketua KAUM yang terpilih dapat mengakomodir rekan-rekan alumni dari lintas Fakultas "Kita tentunya berharap kepada ketua terpilih agar dapat merangkul kawan-kawan, dan yang pastinya selamat kepada Abangda Erli Hasyim," tutup Rachmad.

Hasil perhitungan suara kandidat ketua KAUM Aceh.

Terpilihnya Erli Hasyim secara Demokrasi sebagai Ketua Umum KAUM. Untuk itu, tim formatur memberikan waktu kepada ketua terpilih untuk memberikan kata sambutannya sebagai ketua umum yang baru.

Ucapan selamat juga mengalir dari Ketua Alumni Fakultas Hukum Muhammad Ali, SH, dikatakannya, terpilihnya Erli Hasyim menjadi ketua KAUM Aceh kiranya sudah sangat pantas, sebab menurutnya Erli Hasyim mempunyai kredibilitas yang cukup matang di bidang hukum, serta pemerintahan dan memimpin organisasi.

"Selamat buat pak Erli Hasyim, ya kan sudah dilakukan musyawarah, musyawarah memutuskan dan memberi solusi, beliau kan Bupati Simeulue. Kredibilitas pak Erli Hasyim kita tahu baik di bidang hukum maupun memimpin organisasi sudah teruji, jadi pantaslah kiranya dia kita nobatkan sebagai ketua Alumni kita," ujar Muhammad Ali didampingi Wakil Ketua 2 Aditia Miladul Mubarrak, SH.

Erli Hasyim ketua KAUM Aceh terpilih mengucapkan rasa terimakasihnya kepada seluruh peserta Kongres KAUM Aceh 2018 yang hadir pada kesempatan itu. "Mungkin tidak semua yang hadir puas dengan hasil pemilihan ini, tapi inilah demokrasi dan kami sudah menyepakati ini bersama," tutur Erli Hasyim ketika menyampaikan kata sambutan terpilihnya sebagai ketua

"Dalam pengurusan kami tidak memberikan janji tapi kami akan berikan kerja, kerja dan kerja," tegas Bupati Simeulue ini.

Selanjutnya, kami akan melakukan tahap awal yakni mendata Alumni sejak adanya kampus universitas Muhammadiyah Aceh hingga sekarang, melakukan silahturahmi dengan pihak Alumni, Fakultas, Kampus dan akan melihat kepentingan untuk Mahasiswa, Fakultas, dan Universitas.

"Insya Allah kami akan berikan kontribusi kepada mahasiswa dan fakultas serta universitas," tegasnya. (Rel)

Keyword:


Editor :
Sammy

riset-JSI
Komentar Anda