Donor Darah Hari Bhayangkara, Polres Lhokseumawe Kumpulkan 83 Kantong
Font: Ukuran: - +
Donor darah dalam rangka Hari Bhayangkara ke 77, kegiatan tersebut tersebut berlangsung di gedung serbaguna Mapolres Lhokseumawe, Selasa (27/6/2023) pagi. [Foto: Humas Polres Lhokseumawe]
DIALEKSIS.COM | Aceh - Jajaran Polres Lhokseumawe menggelar donor darah dalam rangka Hari Bhayangkara ke 77, kegiatan tersebut tersebut berlangsung di gedung serbaguna Mapolres Lhokseumawe, Selasa (27/6/2023) pagi.
Pantauan di lapangan, pada kegiatan dimaksud Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK turut mendonorkan darah, kemudian diikuti oleh personel Polres Lhokseumawe lainnya.
Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kasi Humas, Salman Alfarisi, SH, MM mengatakan, bakti kesehatan itu tidak hanya diikuti oleh personel Polres Lhokseumawe, namun juga dihadiri perwakilan dari sejumlah instansi dari Matra TNI dan pegawai dan sejumlah pejabat pemerintah dan masyarakat setempat serta siswa Latihan kerja (Latja) SPN Seulawah.
"Acara bakti kesehatan donor darah ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara yang ke-77, selain itu sebagai wujud kepedulian Polri khususnya Polres Lhokseumawe kepada masyarakat yang membutuhkan darah," ujarnya.
Dalam kegiatan dimaksud, kata Kasi Humas, adapun jumlah yang mendaftar mendonorkan darah yaitu, 98 orang. Namun, yang memenuhi syarat sebanyak 83 orang pendonor.
"83 kantong darah yang berhasil terkumpul ini diserahkan kepada pihak UDD PMI Kota Lhokseumawe untuk guna membantu masyarakat yang membutuhkan," pungkas Kasi Humas.
Donor darah tersebut dihadiri Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK, Wakapolres, Kompol Dedy Darwinsyah, SE, MM, Walikota Lhokseumawe, Dr Drs Imran, MA, Cd, danrem 011/Lilawangsa, dandim 0103/Aut serta sejumlah undangan lainnya. [*]