Distanbun Aceh Gelar Pasar Tani di Hari Meugang
Font: Ukuran: - +
Reporter : Sammy
Pasar Tani Distanbun Aceh di Lampineung, Selasa (21/3/2023). (Foto: Dialeksis.com/Sammy)
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Dinas Pertanian dan Perkebunan (Distanbun) Provinsi Aceh menggelar Pasar Tani di lokasi Pasar Tani lama, depan kantor Distanbun Aceh, Lampineung, Kecamatan Baitussalam, Aceh Besar pada Selasa (21/3/2023) pagi hingga sore.
Bazar rakyat ini digelar persis pada hari pertama meugang puasa Ramadhan 1444 Hijriah di Aceh. Pasar ini hanya diselenggarakan sehari dan diadakan dalam dua minggu sekali. Direncanakan pada minggu kedua puasa Ramadan 1444 Hijriah nanti akan dibuka kembali.
Salah seorang penjual ikan di Pasar Tani, Hasanul mengatakan, hari ini dia khusus menjual ikan di pasar tersebut. Sehari-hari, dia menjajakan dagangannya di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Pelabuhan Perikanan Lampulo, Banda Aceh.
"Saya mulai jualan dari jam 7 pagi tadi. Biasanya saya jual ikan di Lampulo," ujarnya kepada DIALEKSIS.COM, Selasa (21/3/2023).
Salah seorang pengunjung, Indah mengaku sudah dua kali berbelanja di Pasar Tani tersebut. Kali ini, dia khusus berbelanja untuk kebutuhan meugang.
"Banyak belanja hari ini, untuk kebutuhan meugang kan. Sebelum pandemi dulu juga sudah pernah juga belanja kemari sekali," kata perempuan asal Lamgugob, Kecamatan Syiah Kuala, Banda Aceh itu. [Sam]