Minggu, 20 April 2025
Beranda / Berita / Aceh / Cegah Penyimpangan, Polsek Meureubo Gencar Awasi Distribusi LPG 3 Kg dan Bapokting

Cegah Penyimpangan, Polsek Meureubo Gencar Awasi Distribusi LPG 3 Kg dan Bapokting

Sabtu, 19 April 2025 16:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Indri
Polsek Meureubo sedang meninjau ketersediaan LPG 3 kg. [Foto: Humas Res Abar]

DIALEKSIS.COM | Meulaboh - Dalam rangka menjaga stabilitas pasokan serta mencegah potensi penyimpangan distribusi gas LPG 3 kg dan Bahan Pokok Penting (Bapokting), Polsek Meureubo rutin melaksanakan patroli serta pemantauan langsung ke pasar-pasar dan tempat penyedia kebutuhan pokok di wilayah hukumnya, Sabtu (19/4/2025).

Kapolsek Meureubo, AKP Agus Purwanto, menegaskan pentingnya peran kepolisian dalam mengawal distribusi agar tepat sasaran. 

“Kami akan terus melakukan pengawasan dan berkoordinasi dengan instansi terkait untuk mencegah kelangkaan terhadap Bapokting serta LPG 3 kg, dan juga mencegah adanya penyimpangan distribusi LPG 3 kg di lapangan,” ujarnya.

Dalam kegiatan tersebut, personel Polsek tidak hanya memantau stok dan distribusi, tetapi juga memberikan imbauan kepada pemilik pangkalan agar tidak melakukan penimbunan atau penyalahgunaan distribusi subsidi.

Kapolres Aceh Barat, AKBP Yhogi Hadisetiawan, S.I.K., M.I.K., melalui Kapolsek Meureubo menegaskan bahwa langkah ini merupakan bentuk upaya preventif dalam memastikan ketersediaan LPG 3 kg bagi masyarakat yang berhak menerimanya.

“Kami ingin memastikan bahwa bapokting serta stok LPG 3 kg tetap tersedia bagi masyarakat yang membutuhkan, terutama bagi warga yang berhak sesuai peruntukannya,” tambah AKP Agus.

Dengan pengawasan intensif yang dilakukan secara berkala, diharapkan distribusi LPG 3 kg dan bahan pokok di Meureubo tetap terkendali, serta terhindar dari kelangkaan yang berpotensi merugikan masyarakat.[in]

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
dinsos
inspektorat
koperasi
disbudpar