kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Bupati Shabela “ Soal Proyek Jangan Main Main”.

Bupati Shabela " Soal Proyek Jangan Main Main".

Selasa, 11 Desember 2018 08:41 WIB

Font: Ukuran: - +

Bupati Aceh Tengah, Shabela Abubakar, saat peninjauan proyek yang dikerjakan di wilayahnya.

DIALEKSIS.COM | Takengon –"Jangan main- main dalam mengerjakan proyek. Bila perlu kerja siang malam. Saya tidak mau proyek di Aceh Tengah, tidak mencapai target," sebut Bupati Aceh Tengah, Shabela Abubakar.  

Penegasan bupati itu disampaikan kepada sejumlah rekanan, saat meninjau sejumlah proyek APBK dan DAK tahun 2018. Bupati sudah menjadwalkan peninjauan langsung proyek di wilayahnya. untuk mengukur kualitas rekanan yang mengerjakanya. 

"Ada yang sudah dikerjakan dengan baik, sesuai dengan sfetifikasi. Namun masih ada yang belum sesesuai, ada yang belum selesai. Kepada rekanan, PPTK dan Consultan, kami minta untuk memacu pekerjaan," sebut Shabela kepada media ini, ketika diminta tanggapanya, Selasa (11/12/2018) via seluler. 

Kondisi Aceh Tengah sejak dua bulan terahir disiram hujan. Keadaan ini sangat mempengaruhi kualitas dan perkembangan proyek. Para rekanan kesulitan memacu pekerjaan. Namun banyak juga rekanan yang mampu menyelesaikanya dengan baik. 

"Mengapa kita tidak menjadikan contoh kepada rekanan yang mampu menyelesaikan pekerjaan dengan baik. Faktor hujan sebenarnya bukan halangan, bila rekanan mampu mempridiksi dari awal. Mengapa rekanan ada yang mampu menyelesaikan dengan baik. Seharusnya itu menjadi pelajaran," kata Bela. 

"Mengapa ada yang rekanan yang belum mampu mengejar target. Bila semuanya diperhitungkan dari awal, semua tantangan di lapangan, baik itu musim hujan, serta faktor lainya mampu diatasi," sebutnya.  

 Bupati mengharapkan keseriusan rekanan, konsultan pengawas, dan PPTK , serta kuasa pengguna anggaran, untuk bekerja serius dalam menyelesaikan proyek anggaran 2018. (Baga). 

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda