Beranda / Berita / Aceh / Bupati Aceh Besar Terima Anugerah Pendidikan Indonesia 2018

Bupati Aceh Besar Terima Anugerah Pendidikan Indonesia 2018

Sabtu, 29 September 2018 12:43 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Aceh Besar - Bupati Aceh Besar Mawardi Ali menerima Anugerah Pendidikan Indonesia 2018 kategori Kabupaten 3T (Terluar, Tertinggal dan Terisolir) yang diberikan oleh Ikatan Guru Indonesia pada acara Global Education Supplies and Solution (GESS) dalam rangkaian Anugerah Apresiasi Pendidikan Indonesia di Jakarta Convention Centre, hari Jum'at 28 September 2018


Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Prof. DR. Muhadjir Effendy dalam sambutannya saat membuka kegiatan tersebut menyampaikan bahwa profesionalisme dalam mengelola pendidikan harus memiliki 3 (tiga) dimensi yaitu Keahlian, Tanggung Jawab Sosial dan Rasa Kesejawatan ( senasib sepenanggungan) sehingga Tugas seorang guru adalah sebagai seorang Pendidik bukan pengajar.


"Guru harus bisa memandaikan murid. Lebih baik guru pandai yang bisa memandaikan murid daripada guru pandai namun tidak bisa memandaikan murid " Ungkap Menteri Pendidikan dan Kebudayaan.


Penghargaan tersebut merupakan sebuah apresiasi atas dedikasi membangun pendidikan di daerah terluar, tertinggal dan teriosolir. Aceh Besar dinilai telah mampu membangun dan mulai mengembangkan sektor pendidikan diwilayah terisolir pulo Aceh termasuk pemberian apresiasi kepada guru pulo aceh oleh Bupati aceh Besar pada peringatan Hardikda 2 September 2018 serta berani membuat terobosan kebijakan Sistim Pendidikan Terpadu di Kabupaten Aceh Besar sebagai wujud dari pengembangan sistim pendidikan yang lebih relevan.


Sehingga atas dasar itulah IGI (Ikatan Guru Indonesia) memberikan Penghargaan sebagai wujud pencapaian kriteria untuk pejabat yang berusaha meningkatkan kompetensi pendidikan di Indonesia sehingga Mawardi Ali diundang untuk menerima Penghargaan Anugerah Pendidikan Indonesia.


Kegiatan Penganugerahan tersebut selain diterima oleh Mawardi Ali juga turut diterima oleh Bupati Aceh Jaya Irfan TB dan Mantan Bupati Aceh Jaya yang diserahkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan diwakili Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Dr. Supriano, M.Ed.


(MC. Aceh Besar)

Keyword:


Editor :
AMPONDEK

riset-JSI
Komentar Anda