Breaking News: Spanduk Dukung Airlangga Jadi Capres, Tolak Mantan Koruptor Jadi Pemimpin di Aceh Bertebaran
Font: Ukuran: - +
Reporter : Zakir
Spanduk yang bertuliskan Forum Penyelamat Partai Golkar Aceh Mendukung Airlangga Hartarto Jadi Capres 2024 Tapi Menolak Mantan Koruptor Jadi Pemimpin di Aceh, bertebaran di Bnada Aceh.
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Spanduk yang bertuliskan mendukung Airlangga Hartarto jadi Calon Presiden (Capres) pada Pilpres 2024 bertebaran di Aceh, khususnya di Kota Banda Aceh. Pada spanduk tersebut juga tertulis menolak mantan koruptor jadi pemimpin di Aceh.
Berdasarkan pantauan Dialeksis.com, Rabu (23/2/2022), spanduk tersebut tersebar di banyak lokasi. Selain itu juga terdapat beberapa baliho yang terpasang rapi di tempat-tempat promosi.
Pada spanduk dan baliho yang tersebar itu, tercatut nama Forum Penyelamat Partai Golkar Aceh. “Forum Penyelamat Partai Golkar Aceh Mendukung Airlangga Hartarto Jadi Capres 2024 Tapi Menolak Mantan Koruptor Jadi Pemimpin di Aceh,” bunyi tulisan di spanduk dan baliho.
Bila merujuk kepada sosok Airlangga, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia ini adalah Ketua Umum Partai Golkar. Dia digadang-gadang oleh kader partai berlambang pohon beringin untuk maju sebagai Calon Presiden pada Pilpres 2024.
Sementara kata-kata ‘Menolak Mantan Koruptor Jadi Pemimpin di Aceh’ bisa saja sindiran pedas terhadap orang nomor satu di tubuh DPD Partai Golkar Aceh. Karena belakangan, isu keretakan di internal Partai Golkar Aceh terus berhembus. Mungkinkah ‘Menolak Mantan Koruptor Jadi Pemimpin di Aceh’ adalah sindiran untuk TM Nurlif selaku Ketua DPD I Partai Golkar Aceh?. [Zakir]