kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Bos Narkoba Sabu Kabur, Plh Kakanwil KemenKumham Aceh: Ini Tetap Sebuah Kelalaian

Bos Narkoba Sabu Kabur, Plh Kakanwil KemenKumham Aceh: Ini Tetap Sebuah Kelalaian

Minggu, 04 Juni 2023 20:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Zulkarnaini


 Usman Sulaiman Bos Narkoba Sabu


DIALEKSIS.COM | Aceh Timur - Kabur seorang bos narkoba jenis sabu dari Lapas Kelas IIB Idi, Aceh Timur, menjadi sorotan masyarakat Aceh. Pria yang bernama Usman Sulaiman tersebut sebelumnya juga berhasil kabur dari Lapas Narkoba Kota Langsa dan Lapas Lhokseumawe dalam bulan yang lalu.

Plh Kakanwil KemenKumham Aceh, Rakhmat Renaldy, mengakui kaburnya bos narkoba jenis sabu tersebut disebabkan oleh kelalaian petugas lapas yang bertanggung jawab menjaga keamanannya di rumah sakit. Kejadian ini menimbulkan keprihatinan serius dan memunculkan pertanyaan mengenai keamanan dan pengawasan petugas lapas.

“Pasca operasi dari prosedur sudah di ikuti,  dalam hal ini mulai dari tanggal 31 Mei sampai dengan hari ini 3 juni 2023 kejadiannya subuh tadi di laporkan, bagi kami ini tetap sebuah kelalaian intinya dalam proses pengawalan terjadi disubuh hari,” Plh Kakanwil KemenKumham Aceh Rakhmat Renaldy dikutip dari situs TVone, Minggu (4/6/2023).

Kaburnya Usman Sulaiman, yang diduga sebagai bos jaringan narkoba jenis sabu, dari Lapas Kelas IIB Idi menyoroti masalah serius yang perlu ditangani dengan segera. 

Rakhmat Renaldy juga menjelaskan bagaimanapun tindakan pengawalan tetap harus melekat namun dalam hal ini tidak di perbolehkan, selain itu pihaknya tetap berkoordinasi dengan pihak kepolisian untuk melakukan pencarian dan pengejaran terhadap narapidana tersebut.   

“Kami selalu memberi arahan kepada semua petugas, jika ada narapidana yang harus di kawal karena dalam keadaan sakit maka dalam prediksi resiko tinggi maka diharuskan minta pengawalan dari kepolisian, intinya kita saat ini sedang melakukan pengejaran dan pencarian terhadap narapidana tersebut,” katanya.

Sebelumnya diberitakan, bos narkoba Usman Sulaiman yang juga mantan anggota DPRK Bireuen itu ditahan atas kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu seberat 25 kilogram, diduga berhasil melarikan diri dari Lapas Kelas IIB Idi, Kabupaten Aceh Timur, Aceh. 

Kejadian ini terjadi setelah Usman Sulaiman mengalami masalah kesehatan yang memaksa dirinya menjalani operasi di Rumah Sakit Zubir Mahmud, Idi Rayeuk, pada hari Rabu, 31 Mei 2023.

Usman Sulaiman, yang sedang menjalani hukuman penjara selama 20 tahun atas kasus narkotika yang melibatkan sabu seberat 25 kilogram, diduga telah memanfaatkan situasi sakitnya untuk melarikan diri dari tahanan. 

Penyebab pasti mengenai bagaimana Usman Sulaiman berhasil kabur masih dalam penyelidikan oleh pihak berwenang.

Berdasarkan keterangan Kalapas Kelas IIB Idi Irham menjelaskan bahwa benar ada narapidana yang Kabur saat melakukan perawatan di rumah sakit umum Zubir Mahmud pada subuh tadi.

“Ya benar bang ada narapidana kita yang kabur karena habis menjalani operasi kangker di rumah sakit Zubir Mahmud, mungkin kelalain petugas sehingga narapidananya lari (Kabur),” kata Kalapas Kelas IIB Idi Irham dikutip dari situs tvOnenews.com sabtu,(3/6/23).

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda