Beranda / Berita / Aceh / Bertemu dengan FKRI Aceh, Dek Fadh Janji Dirikan Badan Pengelolaan Hutan Aceh

Bertemu dengan FKRI Aceh, Dek Fadh Janji Dirikan Badan Pengelolaan Hutan Aceh

Sabtu, 12 Oktober 2024 19:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Naufal Habibi

Calon Wakil Gubernur Aceh, Fadhlullah alias Dek Fadh mengadakan pertemuan dan dialog dengan pengurus Forum Kolaborasi Rimbawan Indonesia (FKRI) Wilayah Aceh di Aula Prabowo Subianto, kantor DPD Gerindra Aceh. [Foto: Dokumen untuk dialeksis.com]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Calon Wakil Gubernur Aceh, Fadhlullah alias Dek Fadh mengadakan pertemuan dan dialog dengan pengurus Forum Kolaborasi Rimbawan Indonesia (FKRI) Wilayah Aceh di Aula Prabowo Subianto, kantor DPD Gerindra Aceh.

Juru Bicara Badan Pemenangan Aceh Mualem-Dek Fadh, Mahfudz Y Loethan, menyampaikan bahwa dalam pertemuan tersebut, Dek Fadh banyak mengupas visi dan misi terkait lingkungan hidup dan pengelolaan hutan Aceh yang menjadi salah satu fokus utama pasangan calon nomor urut 2 ini.

“Pengelolaan hutan ke depan harus melibatkan ahli agar tercipta pengelolaan yang berkelanjutan. Saat ini masih banyak masalah, seperti konflik satwa dan kurangnya perhatian terhadap masyarakat pinggiran hutan,” ujar Mahfudz kepada Dialeksis.com, Sabtu (12/10/2024).

Mahfudz menambahkan bahwa Dek Fadh dan Mualem berkomitmen untuk mendirikan Badan Pengelolaan Hutan Aceh (BPHA) yang akan berfungsi sebagai landasan kebijakan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus menjaga keberlanjutan lingkungan hidup.

Selain itu, kata Mahfudz, pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2 ini juga akan fokus pada pemberantasan penebangan liar, penghijauan kembali lahan kritis, serta pembangunan infrastruktur pengendalian banjir. 

Mualem - Dek Fadh, kata Mahfudz, juga berjanji untuk melibatkan berbagai pemangku kepentingan, termasuk kementerian dan lembaga terkait, dalam mengatasi permasalahan kehutanan di Aceh.

"Dek Fadh juga berjanji untuk membuka akses beasiswa yang luas bagi putra-putri Aceh yang berprestasi, termasuk pada pendidikan kehutanan dan lingkungan," ujarnya.

Sementara itu, Juru bicara FKRI Wilayah Aceh Teuku Hadianoer, menyatakan dukungannya terhadap pasangan Mualem-Dek Fadh dan berkomitmen untuk bersinergi dalam meningkatkan kualitas pengelolaan hutan di Aceh ke depan.

"Kita berkomitmen bersama-sama memenangkan Mualem-Dek Fadh untuk pilkada 2024 ini," pungkasnya. 

Acara ini dihadiri oleh pengurus FKRI, Ketua DR.Aswita,S.Hut, M.P,. Ir. Dedita Kesuma Dirwana, S.Hut, IPM, Sekretaris, T.Hadianur, S.Hut Juru bicara dan segenap dewan pengurus lainnya, serta perwakilan mahasiswa rimbawan Aceh. [nh]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda