Berikut Ini Profil Calon Ketua Kadin Aceh
Font: Ukuran: - +
Reporter : Alfi Nora
Ki-Ka: Ketiga calon Ketua Umum Kadin Aceh. Ismail Rasyid, Muhammad Iqbal dan Rizky Syahputra. [Foto: Ist.]
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Menjelang batas pendaftaran pencalonan, baru tiga pengusaha yang resmi mencalonkan diri sebagai Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Provinsi Aceh periode 2022-2027.
Ketiga orang tersebut yaitu, Ismail Rasyid, Muhammad Iqbal dan Rizky Syahputra. Masing-masing mendaftar pada hari yang berbeda.
Adapun agenda Musyawarah Provinsi (Musprov) VII KADIN Aceh yang akan digelar pada 1-3 Juni 2022.
Untuk mengetahui identitas dan rekam jejak ketiga kandidat Ketua Kadin Aceh, Dialeksis.com melakukan penelusuran dan pengumpulan informasi. Berikut Profil Calon Ketua Kadin Aceh periode 2022-2027.
Dilansir dari Wikipedia, Ismail Rasyid, S.E merupakan seorang pengusaha internasional asal Aceh dan merupakan pendiri sekaligus CEO Trans Continent yang bernaung dibawah bendera Royal Group. Ismail Rasyid juga merupakan alumni Fakultas Ekonomi Unsyiah.
Ismail Rasyid adalah Pria kelahiran 3 Juli 1968 di Matangkuli, Aceh Utara. Kini ia dikaruniai dua orang anak yaitu Jibril Gibran dan Syifa Aulia dari seorang istri yang bernama Erni Molisa.
Adapun riwayat pekerjaan Ismail Rasyid yaitu sebagai Managing Director di perusahaan Megatrindo Nusantara Abadi dari 1996 hingga September 2001.
Tahun 2001-2004 menjabat sebagai Managing Director di C&P Logistic Indonesia. Sejak 2004 sampai sekarang menjadi pemilik utama PT. Trans Continent. Disamping itu Ismail Rasyid juga menjadi Chief Executive Officer (CEO) Royal Group.
Kandidat kedua, Muhammad Iqbal alias Iqbal Piyeung merupakan Penjabat (Pj) Ketua Umum Kadin Aceh. Usai Ketua Kadin Aceh Makmur Budiman meninggal dunia. Kadin Indonesia mengangkat Muhammad Iqbal sebagai Pj Ketua Umum Kadin Aceh.
Iqbal Piyeung juga merupakan seorang tokoh senior Partai Golkar asal Aceh Besar. Saat ini, ia juga menjabat sebagai Ketua Himpunan Putra Putri Angkatan Darat (Hipakad) Aceh periode 2018-2023.
Calon ketiga yaitu Rizky Syahputra, merupakan mantan Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Aceh.
Pria kelahiran Lhokseumawe itu, juga aktif di berbagai organisasi. Dari Anggota KADIN Pidie Jaya hingga Wakil Ketua KADIN Aceh, dan sejumlah posisi lainnya.
Litbang Dialeksis.com telah mencoba melakukan tracking data dan informasi terkait profil Iqbal Piyeung dan Rizky Syahputra di media massa, bahkan media sosial pribadi, namun masih minim informasi yang dapat diperoleh. [NOR]