Belanja Makin Mudah, Pasar Al-Mahirah Akan Dipasang Wifi
Font: Ukuran: - +
Rapat Koordinasi Pemasangan Fasilitas Internet di Pasar Al-Mahirah Lamdingin yang dilaksanakan di Ruang Media Center Gedung A Balai Kota Banda Aceh, Jumat (10/09/2021). [Foto: Diskominfo Banda Aceh]
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Pemerintah Kota (Pemko) Banda Aceh terus berupaya untuk menciptakan Kota Banda Aceh sebagai smart city, dalam hal ini Pemko berencana untuk membangun fasilitas akses internet secara nirkabel (wifi hotspot) di Pasar Al-Mahirah Lamdingin.
Rencana tersebut dibahas dalam Rapat Koordinasi Pemasangan Fasilitas Internet di Pasar Al-Mahirah Lamdingin yang dilaksanakan di Ruang Media Center Gedung A Balai Kota Banda Aceh, Jumat (10/09/2021), yang dihadiri Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemerintah Kota Banda Aceh Wahyudi, S.STP, Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Kota Banda Aceh Fadhil, S.Sos, MM, Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan M.Nurdin, S.Sos, Kabag Perekonomian dan Sumber Daya Alam Nella Vanessa, S.STP, M.Si, Kabag Administrasi Pembangunan Muhammad Syaifuddin Ambia, ST, MT dan Direktur PT. Aceh Link Ikhsan, AMD.
Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemerintah Kota Banda Aceh Wahyudi, S.STP, berharap kepada mitra Pemko dalam hal ini PT. Aceh Link untuk menyiapkan draft nota kerja sama sebagai tindak lanjut dari rapat tersebut.
Pada kesempatan itu, Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan M.Nurdin, S.Sos mengatakan pembangunan hotspot tersebut untuk memberi kemudahan bagi pedagang dan pengunjung terhubung ke jaringan internet sehingga dapat mudah melakukan transaksi jual beli. Ke depannya, Pasar Al Mahirah akan dijadikan sebagai pasar yang cakap digital.
“Pedagang selain berjualan langsung di pasar, dengan adanya jaringan internet ini pedagang lebih mudah berjualan secara online baik melalui marketplace atau aplikasi e-commerce yang ada,” kata Nurdin.
Direktur PT.Aceh Link, Ikhsan, AMD mengatakan nantinya jaringan internet tersebut akan menyeluruh ke semua pasar di Pasar Al Mahirah dengan kekuatan 2 MB setiap user dan dilengkapi dengan wifi corner.(Rid/Hz)