kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Baterai Traffic Light Depan Pendopo Bupati Bireuen Digasak Pencuri

Baterai Traffic Light Depan Pendopo Bupati Bireuen Digasak Pencuri

Jum`at, 17 Mei 2019 11:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Fajrizal
Akibat lampu lalu lintas mati di depan pendopo bupati Bireuen, banyak pengguna kendaraan suka menerobos. (Foto: Fajrizal)

DIALEKSIS.COM | Bireuen - Satu unit baterai lampu pengatur lalu lintas (Traffic Light_red) yang terpasang di depan simpang empat depan pendopo Bupati Bieuen dilaporkan digasak pencuri. Kejadian ini baru diketahui, Kamis (16/5/2019) saat tim Dinas Perhubungan Bireuen melakukan kroscek terhadap laporan masyarakat mengenai tidak hidup lampu Traffic Light di depan Pendopo.

Kadis Perhubungan Bireuen Mulyadi SE.MM kepada Dialeksis.com menjelaskan peristiwa kehilangan baterai lampu lalu lintas baru diketahui petugas pada saat dilakukan pengecekan terhadap laporan masyarakat dua hari belakang lampu pengatur lalu lintas di depan Pendopo Bupati Bireuen tidak berfungsi.

"Ketika tim teknis melakukan pengecekan ternyata baterai lampunya sudah tidak ada lagi. Kemungkinan besar digasak pencuri," kata Mulyadi.

Akibat dari ulah pencuri tersebut membuat masyarakat pengguna jalan merasa dirugikan lantaran tidak ada lampu pengatur lalu lintas banyak pengguna jalan yang menerobos. Pun demikian pihak Dishub Bireuen sedang mengatasi persoalan ini agar lampu pengatur lalu lintas bisa normal kembali.

"Aksi pencurian seperti ini juga sudah pernah terjadi pada lampu tenaga Surya yang terpasang di Simpang Arjun. Baterai solar cell digasak maling, sehingga kawasan strategis tersebut pada malam hari gelap," pungkas Mulyadi. (Faj)


Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda