Bantu Warga Kurang Mampu, Srikandi PLN UID Aceh Pasang Listrik Gratis
Font: Ukuran: - +
Srikandi PLN UID Aceh melaksanakan pasang baru listrik ke salah seorang warga kurang mampu di Desa Naga Umbang, Kecamatan Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar. FOTO: MC
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Srikandi PLN UID Aceh melaksanakan pasang baru listrik ke salah seorang warga kurang mampu di Desa Naga Umbang, Kecamatan Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar.
Kegiatan ini dipimpin Srikandi Champion PLN UID Aceh Nurlana didampingi Manager PLN Keude Bieng Cut Yulisna, Minggu (2/6/2024).
Penyalaan listrik tersebut juga dihadiri langsung oleh Sripeni Inten Cahyani selaku perwakilan dari Kementrian ESDM Bidang Ketenagalistrikan, Direktur Aneka Energi Baru Terbarukan Andriah Feby Misna, Senior Manager Keuangan Komunikasi dan Umum sekaligus Srikandi Champion PLN UID Aceh Nurlana, Manager PLN ULP Keude Bieng Cut Yulisna, dan Kepala Desa Naga Umbang beserta tokoh masyarakat lainnya.
Sripeni menyampaikan, ini adalah program nyalakan mimpi di mana bantuan ini diberikan kepada masyarakat yang belum memiliki listrik sampai saat ini.
"Program ini merupakan donasi dari penghasilan Pegawai PLN yang bertujuan untuk membantu warga yang kurang mampu agar bisa menikmati listrik. semoga ini menjadi berkah dan dapat di manfaatkan dengan baik untuk meningkatkan ekonomi keluarga serta pendidikan anak-anak,“ ujarnya.
Nurhayati selaku penerima manfaat, mengaku sangat bahagia karena telah memiliki listrik sendiri, karena selama ini ia hanya bisa menikmati listrik yang menyalur dari tetangganya.
"Alhamdulillah terima kasih PLN yang telah memberi bantuan listrik kepada saya, sehingga kami tidak perlu lagi menyalur dari tetangga. Dan sekarang anak-anak dapat belajar dengan baik. Semoga PLN semakin maju untuk kedepan nya dan terus menerangi," ungkapnya.
Sementara itu, Manager ULP Keude Bieng Cut Yulisna berharap dengan adanya listrik bisa meningkatkan ekonomi.
“Harapan kami semoga ibu nurhayati bisa memanfaatkan bantuan listrik ini dengan sebaik baik nya dan membuka rumahan agar dapat membantu ekonomi keluarga seperti menjual barang secara online yang bisa dilakukan dari rumah, atau usaha rumahanan lainnya," ujar Cut yang juga merupakan salah satu Srikandi PLN UID Aceh.
Srikandi Champion UID Aceh Nurlana mengajak penerima manfaat untuk mengunduh aplikasi PLN Mobile yang sangat bermanfaat.
"Apabila ada keluhan terhadap kelistrikan di rumah nantinya, agar dapat melaporkan secara langsung melalui aplikasi PLN Mobile, dan di Aplikasi PLN mobile juga kita dapat melakukan banyak transaksi lainnya, seperti pembelian token atau pembayaran rekening listrik, dengan aplikasi PLN Mobile semua semakin mudah," tutup Nurlana. (*)