Beranda / Berita / Aceh / Harga Daging Meugang Idul Adha di Aceh Besar Capai Rp170 ribu/Kg

Harga Daging Meugang Idul Adha di Aceh Besar Capai Rp170 ribu/Kg

Minggu, 16 Juni 2024 23:50 WIB

Font: Ukuran: - +

Ilustrasi daging meugang di Aceh. [Foto: Kompasiana]

DIALEKSIS.COM | Jantho - Menjelang perayaan Idul Adha 1445 H, harga daging sapi di Pasar Induk Lambaro, Kecamatan Ingin Jaya, Aceh Besar meningkat dari harga normalnya yang berkisar Rp 150.000 per kg, kini naik dengan kisaran antara Rp 160.000 hingga Rp 170.000 per kilogram, Minggu (16/6/2024).

Kenaikan harga ini disebabkan oleh tingginya permintaan daging pada tradisi meugang, di mana masyarakat Aceh biasanya menyembelih hewan untuk keperluan konsumsi keluarga.

Tradisi ini merupakan bagian penting dari budaya Aceh yang dilaksanakan setiap tahunnya menjelang Idul Fitri dan Idul Adha.

Seorang pedagang daging di Pasar Induk Lambaro, Iskandar, menjelaskan bahwa kenaikan harga daging ini sudah menjadi tren tahunan setiap kali memasuki hari-hari besar keagamaan. 

"Setiap kali meugang, permintaan daging pasti naik, dan ini membuat harga juga ikut meningkat. Tahun ini, harga daging berkisar antara Rp 160.000 hingga Rp 170.000 per kilogram, lebih tinggi dari harga normal yang biasanya sekitar Rp 150.000 per kilogram," ujar Iskandar.

Selain daging sapi, harga tulang sapi juga ikut mengalami kenaikan. Saat ini, tulang sapi yang biasanya dijual dengan harga Rp 80.000 hingga Rp 90.000 kini mencapai Rp 100.000 per kilogram. Sementara itu, bagian isi dalam seperti hati dan limpa dijual dengan harga Rp 130.000 kini berkisar Rp 140.000 hingga Rp 150.000 per kilogram.

Masyarakat yang datang berbelanja daging di Pasar Induk Lambaro mengaku harus merogoh kocek lebih dalam dibandingkan hari-hari biasa. Meskipun pada hari lebaran nantinya akan mendapatkan daging kurban, namun masyarakat tetap antusias untuk merayakan hari meugang yang merupakan tradisi yang telah dijalankan secara turut temurun.

"Memang sudah biasa kalau meugang harga daging naik, tapi kami tetap ingin merayakannya karena ini memang sudah tradisi secara turun temurun di Aceh," kata seorang pembeli, Ibu Syarifah.

Di sisi lain, Anum Fuadi penjual daging sapi di kawasan Lhoknga Kabupaten Aceh Besar menyebutkan, harga daging pada hari ini berkisar Rp 160.000 hingga Rp 170.000 perkilogramnya. Dari pengakuannya tersebut dapat dipastikan harga daging di kawasan Aceh Besar relatif stabil.

"Hari ini harga daging 160.000 hingga 170.000 perkilogramnya, harga ini sama dengan harga di lokasi lainnya yang kita perjualkan," tandasnya yang memiliki koneksi dengan penjual daging di beberapa lokasi. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda