kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Anggota PWI Bireuen Positif Virus Corona, Jalani Isolasi Mandiri di Rumah

Anggota PWI Bireuen Positif Virus Corona, Jalani Isolasi Mandiri di Rumah

Senin, 05 Oktober 2020 11:00 WIB

Font: Ukuran: - +

I

Ilustrasi


DIALEKSIS.COM | Bireuen - Rizanur (41)  wartawan kabarbireuen.com dinyatakan positif terpapar virus corona. Sebelumnya anggota PWI Bireuen ini menjalani tes swab pada Senin (28/9/2020) di Pendopo Bupati Bireuen bersama dengan para pejabat dan sejumlah wartawan Bireuen. 

Tes swab waktu itu dilakukan oleh petugas Dinkes Bireuen . Pada hari Jumat (2/10/2020) hasil swab yang dikirim dari laboratorium penyakit infeksi Unsyiah hasilnya Rizanur positif Covid-19.

“Ya, hasil swab saya positif Covid-19," kata Rizanur saat ditanya Dialeksis.com, Minggu (4/10/2020)

Rizanur mengaku, sebelum dinyatakan positif Covid-19 kondisi fisik normal tidak ada keluhan apa pun, begitu juga penciuman tidak ada yang berubah.

"Saya tak mendapatkan gejala apa pun. Kondisi fisik tubuh saya biasa saja. Indra ciuman saja masih berjalan normal,"kata Rizanur

Pun demikian, Rizanur tetap mematuhi protokol kesehatan. Saat ini ia sedang menjalani isolasi mandiri dirumahnya.

"Alhamdulillah kondisi saya sehat-sehat saja. Saat ini saya sedang menjalani isolasi mandiri di rumah. Sesuai protokol kesehatan,"ujarnya lagi.

Sementara itu Ketua PWI Bireuen Suryadi membenarkan bahwa salah satu anggota PWI Bireuen atas nama Rizanur berdasarkan hasil swab Lab penyakit infeksi Unsyiah yang keluar pada Jumat (2/10/2020) dinyatakan positif Covid-19. (Faj) 

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda