kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Aminullah: Upaya Cegah Corona Tanggung Jawab Semua Pihak

Aminullah: Upaya Cegah Corona Tanggung Jawab Semua Pihak

Minggu, 05 April 2020 11:03 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh – Upaya pencegahan terhadap virus corona yang telah dinyatakan sebagai pandemi merupakan tanggungjawab semua pihak. Seluruh elemen harus bahu-membahu melakukan upaya-upaya pencegahan, tak terkecuali Aparatur Sipil Negara (ASN) di jajaran Pemko Banda Aceh.

Demikian dikatakan oleh Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman, di Banda Aceh, Sabtu (4/4/2020).

Menurut Aminullah, ASN bisa melibatkan diri dalam berbagai bentuk. “Membantu pencegahan adalah hal yang utama, misalnya dengan melakukan edukasi masyarakat. Tak kalah pentingnya adalah memberikan bantuan kepada warga terdampak covid-19,” kata Aminullah.

Menurut Aminullah, kebersamaan adalah hal yang sangat penting untuk mengatasi masa sulit ini. “ASN harus berada di garda terdepan, karena memiliki beberapa kemudahan” tutur Aminullah menambahkan.

Aminullah meminta setiap SKPK berkontribusi, misalnya melakukan kegiatan bakti sosial atau kegiatan berbagi untuk warga terdampak. “Saya sudah memberi perintah dan arahan. BPKK misalnya telah membagi-bagikan sembako bagi warga. Demikian juga BKPSDM, bahkan para medis RSUD Meuraxa secara sukarela membuat Alat Pelindung Diri (APD) untuk dipakai dan dibagikan kepada para pasien. Untuk PDAM, saya sudah minta diberi keringanan sampai 50% untuk tagihan bagi keluarga tidak mampu. Ada juga yang telah memberikan bantuan seperti sembako, masker dan makanan untuk masyarakat dan petugas posko Covid-19,” ungkap Aminullah.

Peruntukan seluruh bantuan itu memang difokuskan kepada orang miskin, dayah dan panti asuhan, serta untuk petugas cleaning servis dan Satpam.

Pada kesempatan yang sama, Wali Kota juga meminta setiap SKPK mendorong organisasi Dharma Wanita Persatuan (DWP) ikut berpartisipasi. “Saya ingin, organisasi istri ASN juga memiliki rasa kepedulian terhadap sesama dalam upaya melawan pandemi corona” kata Aminullah.

Namun, Aminullah mengingatkan apapun kegiatan yang dilakukan, tetap harus mematuhi protokol kesehatan. Yang diantaranya selalu cuci tangan dan menjaga jarak dalam berinteraksi. “Alhamdulillah, saya senang dan berterima kasih kepada warga Banda Aceh, yang selama ini selalu mematuhi arahan kami dan juga arahan Pemerintah Aceh. Sampai dengan hari ini, di Banda Aceh tidak ada tambahan yang dinyatakan positif Covid-19. Kita terus berdoa dan berikhtiar pandemi ini cepat berlalu,” tutup Aminullah.

Kepada pegawai BUMN dan BUMD juga diharapkan dapat saling membantu bagi yang membutuhkan, seperti untuk warga kurang mampu.

“Inilah saatnya kita membantu sesama. Bagi yang memiliki kemudahan bantu warga yang kurang mampu. Bagi penerima ini akan sangat berarti,” tutup Wali Kota. (Im/Pemko Banda Aceh)




Keyword:


Editor :
Im Dalisah

riset-JSI
Komentar Anda