kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Aksi Peduli ASN Aceh Donorkan Darah, Bertambah Jadi 4.481 Kantong

Aksi Peduli ASN Aceh Donorkan Darah, Bertambah Jadi 4.481 Kantong

Rabu, 09 September 2020 21:30 WIB

Font: Ukuran: - +


Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Aceh, Muhammad Iswanto, S.STP, MM


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Aceh terus melakukan aksi donor darah secara sukarela. Per hari ini, bertambah sebanyak 20 kantong darah baru. Sehingga jumlah keseluruhan darah yang terkumpul dari ASN Pemerintah Aceh telah mencapai 4.481 kantong. 

Hal tersebut disampaikan Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Aceh, Muhammad Iswanto, usai menerima data sementara pendonor darah ASN Pemerintah Aceh, dari Ketua PMI Banda Aceh Qamaruzzaman Haqni, Rabu (9 /9/2020).

"Sebanyak 20 kantong darah baru itu terkumpul dari ASN di Sekretariat DPRA, " kata Iswanto. 

Iswanto menyampaikan apresiasi kepada seluruh ASN yang telah berpartisipasi untuk menyumbangkan darahnya. Ia mengatakan, aksi sosial yang digagas Plt Gubernur Aceh itu akan terus berlanjut guna mengantisipasi krisis darah di PMI Banda Aceh dan kabupaten/kota lainnya. 

"Jangan takut untuk mendonorkan darah, selain membantu orang lain, kita juga bisa lebih sehat dengan mendonor, "kata Iswanto. 

“Kami optimis, gerakan donor darah ASN ini akan terus berkesinambungan, sehingga dapat mengatasi krisis darah yang selama ini terjadi di PMI,” pungkas Iswanto.[*]

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda