Beranda / Berita / Aceh / Akibat Cuaca Ekstrim, Desa Trans Sigulai Simeulue Direndam Banjir

Akibat Cuaca Ekstrim, Desa Trans Sigulai Simeulue Direndam Banjir

Jum`at, 26 Agustus 2022 17:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Akhyar

Banjir rendam Desa Trans Sigulai, Kecamatan Simeulue Barat, Simeulue, Kamis (25/8/2022). [Dok. BPBD Simeulue for Dialeksis]

DIALEKSIS.COM | Simeulue - Akibat hujan disertai angin kencang, sebuah Desa Trans Sigulai, Kecamatan Simeulue Barat dilanda banjir, Kamis (25/8/2022). Ketinggian air diperkirakan mencapai 1,5 meter. 

Berdasarkan informasi yang dilaporkan oleh Badan Penanggulanan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Simeulue, banjir terjadi pada pukul 14.22 WIB.

Akibat bencana tersebut, sebanyak 20 rumah warga direndam banjir. Para korban terdampak banjir saat ini sudah mengungsi ke SD Transmigrasi.

Dari bencana alam ini, dilaporkan tidak ada korban jiwa. Sedangkan estimasi kerugian masih dalam tahap perhitungan.[Akh)


Keyword:


Editor :
Akhyar

riset-JSI
Komentar Anda