Beranda / Berita / Aceh / Akhir Pekan, Pengunjung Padati Kawasan Ulee Lheue

Akhir Pekan, Pengunjung Padati Kawasan Ulee Lheue

Minggu, 10 September 2023 13:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Sahlan

Suasana di Ulee Lheue Park. [Foto: Sahlan/Dialeksis]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Kawasan dermaga Ulee Lheue menjadi salah satu pilihan wisata masyarakat Banda Aceh yang ramai didatangi ketika sore hari, terlebih saat akhir pekan. 

Pantauan Dialeksis.com di lokasi, gelombang pengunjung mulai memadati kawasan wisata Ulee Lheue tersebut sekitar pukul 17:10 WIB. Sempat terjadi kemacetan sesaat pukul 17: 30 di depan kantor Kepolisian Sektor (Polsek) Meuraxa yang berada di dalam kawasan wisata tersebut.

Salah satu pengunjung dari Pagar Air Aceh Besar, Mawardi mengatakan bahwa kawasan Ulee Lheue cocok sebagai tempat rekreasi keluarga di akhir pekan. 

"Anak saya selalu minta kesini seminggu sekali, disini lengkap, pantai ada, taman ada, jajanan juga banyak" ungkapnya.

Seorang pengunjung lain yang berasal dari Kutacane bernama Halvi mengatakan hal senada. Ia menyebutkan bahwa Ulee Lheue semakin layak untuk dikunjungi karena fasilitas-fasilitas yang tersedia semakin diperbanyak. Ia kerap kali mengunjungi Ulee Lheue bersama dengan kerabatnya ketika berkunjung ke Banda Aceh.

"Saya selalu kemari kalau ada tugas di Banda, sekarang makin bagus tempatnya dan udah ada playground anak-anak juga," ucapnya sambil tersenyum.

Sementara itu, lalu lintas dermaga Ulee Lheue terpantau padat di jalur keluar dermaga menjelang waktu maghrib. Para pengunjung mulai meninggalkan kawasan dermaga tersebut dan sempat menimbulkan sedikit kemacetan pada arah arus balik.

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
Komentar Anda