Beranda / Berita / Aceh / Aceh Besar Akan Luncurkan Desa Bersinar Bebas Narkoba

Aceh Besar Akan Luncurkan Desa Bersinar Bebas Narkoba

Sabtu, 06 April 2019 15:02 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Aceh Besar - Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Aceh Brigjen Pol Drs Faisal Abdul Naser MH melakukan silaturahim dan audiensi dengan Bupati Aceh Besar Mawardi Ali di kediamannya, Ingin Jaya, sabtu 6 April 2019

Kahadiran Kepala BNNP Aceh tersebut untuk membicarakan program penanggulangan narkoba sekaligus rencana kedatangan Kepala BNN Pusat Drs Heru Winarko SH ke Aceh Besar dalam rangka kunjungan kerja yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini (april).

Bupati Mawardi Ali didampingi Camat Baitussalam Abu Bakar menyambut baik dan akan mempersiapkan penyambutan pada peluncuran Desa Bersinar Bebas Narkoba nanti di Aceh Besar.

"Kepala BNN Pusat akan hadir meluncurkan Desa Bersinar Bebas Narkoba di aceh Besar," ungkap Mawardi Ali.

Sebelumnya pada saat meresmikan Gedung Pusat Rehabilitasi Napza di Desa Lampineung Kecamatan Baitussalam, Bupati Aceh Besar mengatakan bahwa Pemkab Aceh Besar sangat berterima kasih kepada BNN Provinsi Aceh yang telah menjadikan Aceh Besar sebagai tempat rehabilitasi bagi pengguna narkoba. Ia juga menyebutkan bahwa peredaran narkoba di Aceh Besar adalah sebuah musibah besar bahkan lebih besar dari musibah Tsunami. (MC. Aceh Besar)

Keyword:


Editor :
Pondek

riset-JSI
Komentar Anda