kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Abdullah Puteh Terpilih Jadi Presidium Majelis Nasional KAHMI

Abdullah Puteh Terpilih Jadi Presidium Majelis Nasional KAHMI

Selasa, 29 November 2022 09:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Akhyar

Sembilan Presidium Majelis Nasional KAHMI, salah satunya ada Abdullah Puteh. [Foto: Antara/HO - Panitia Munas KAHMI 2022]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Musyawarah Nasional (Munas) XI Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) memilih sembilan Presidium Majelis Nasional untuk masa bakti 2022-2027. Diantara sembilan yang terpilih, salah satunya adalah Dr Ir H Abdullah Puteh MSi.

Presidium Majelis Nasional KAHMI, Abdullah Puteh menyampaikan terima kasihnya kepada semua pihak yang telah memberi amanah kepada dirinya untuk posisi presidium.

Dirinya menegaskan akan bekerja secara maksimal membawa KAHMI, dan meningkatkan peran KAHMI di tengah-tengah masyarakat yang saat ini sedang menghadapi banyak tantangan.

“Kita ingin generasi KAHMI, yang tidak lain adalah generasi intelektual muda umat Islam di Indonesia dapat menjawab dan merespons tantangan kita sebagai bangsa hari ini,” ujar Abdullah Puteh kepada reporter Dialeksis.com, Banda Aceh, Selasa (29/11/2022).

Abdullah Puteh juga akan berusaha membawa kader KAHMI bisa lari lebih cepat dan tepat sasaran untuk mencapai kemajuan bangsa dan tantangan yang dihadapi hari ini.

Selanjutnya »     Menghadapi tantangan Pemilu 2024 sebagai...
Halaman: 1 2
Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda