kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / 17 Km Bermain Sepatu Roda Peringati HUT RI Ke-75

17 Km Bermain Sepatu Roda Peringati HUT RI Ke-75

Senin, 17 Agustus 2020 17:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Indra Wijaya

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh -  Semarak peringati Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-75, club sekaligus komunitas Inline Skate Aceh bermain sepatu roda sejauh 17 kilo meter, Senin (17/8/2020). Start awal mereka tempuh dari Taman Sari - Mesjid Raya - Taman Putro Phang dan finis di pelabuhan penyeberang Ulee Lheu.

Tak hanya orang dewasa saja, mulai dari anak-anak umur SD, SMP, SMA hingga orang tuapun ikut berperan menyerakkan HUT RI ke-75 itu. Founder Inline Skate Aceh, Dirga F Razie mengatakan, bahwa kegiatan bermain sepatu roda keliling kota Banda Aceh itu memang sudah kegiatan tahunan demi memperingati Hari Kemerdekaan.

"Kebetulan saat ini kita ada melibatkan bapak-bapak, ibu-ibu dari keluarga dan juga anak-anak didik kita sekalian," kata Dirga.

Ia berharap dengan adanya gerakan sepatu roda Inline Skate Aceh, mampu bersaing dikanca internasional dalam ajang lomba sepatu roda.

Selain itu ia juga berharap untuk Aceh sendiri di hari kemerdekaan ini lapangan pekerjaan mudah didapat, dan juga ia berharap fasilitas yang ada di Aceh lebih ditingkatkan.

"Ia kek kami komunitas sepatu roda di Aceh memang belum ada stadion untuk bermain, itu satu harapan kami. Fasilitas penunjang juga dihari kemerdekaan ini untuk di Aceh agar lebih ditingkatkan," ungkapnya.

Menurut dia, dihari kemerdekaan ini juga, ia menginginkan agar kebebasan berpendapat di masyarakat itu lebih ditingkatkan.

"Merdeka itu menurut saya bebas berpendapat. Jika dulu kita terkekang karena adanya penjajahan, dihari kemerdekan ke-75 ini jangan pula kita dijajah dengan segala aturan, mengutarakan pendapat susah," pungkasnya.(IDW)

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda