Jum`at, 28 November 2025
Beranda / Berita / Aceh / DLHK Aceh Serahkan 3.000 Bibit Pohon ke Kemenag Subulussalam

DLHK Aceh Serahkan 3.000 Bibit Pohon ke Kemenag Subulussalam

Jum`at, 28 November 2025 14:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Kasi Bimbingan Masyarakat Islam Husaini SAg MM didampingi Penyelenggara Zakat Wakaf Endang Suhendra SH MH dan Staf Bimas Islam secara langsung menerima bibit pohon yang disalurkan oleh KPH DLHK Kota Subulussalam. [Foto: Humas Kemenag Aceh]


DIALEKSIS.COM | Subulussalam - Kementerian Agama Kota Subulussalam menerima 3.000 bibit tanaman produktif dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Aceh. Penyaluran dilakukan oleh Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Kota Subulussalam di Desa Jontor, Kecamatan Penanggalan, Senin (24/11/2025) lalu.

Jenis pohon yang diserahkan antara lain matoa, jambu jamaica, dan ketapang. Bibit ini akan didistribusikan ke masjid, mushalla, meunasah, KUA kecamatan, dan madrasah di Kota Subulussalam.

“Alhamdulillah, semoga bibit yang kami terima ini bisa mendukung program Kemenag ASRI dan Asta Protas Ekoteologi, serta membawa perubahan positif bagi Kota Subulussalam.” ucap Kakankemenag Kota Subulussalam H. Munawar SE M.Si, Jumat (28/11/2025). 

Sementara itu, Kasi Bimas Islam Husaini S.Ag MM menambahkan, “Bibit-bibit ini akan kami rawat dengan baik dan dibagikan secara menyeluruh demi suksesnya program Ekoteologi.”

Program Kemenag ASRI (Aman, Sejuk, Rindang, Indah) kini tengah diperlombakan di tingkat Provinsi Aceh dan akan diadu di tingkat nasional. Tahun ini, KUA Kecamatan Penanggalan dan Masjid As-Silmi Kota Subulussalam berhasil meraih juara tingkat kota. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI