Masalah Tak Kunjung Selesai, Bos Juventus Panggil Ronaldo
Font: Ukuran: - +
Cristiano Ronaldo. (Foto: Bola.com)
DIALEKSIS.COM | Italia - Masalah Cristiano Ronaldo dengan Juventus belum tuntas. Direktur klub akan memanggil CR7 menghadap setelah kembali dari membela Timnas Portugal.
Ronaldo diketahui terlibat kegaduhan dalam tim setelah memperlihatkan gestur tidak senang saat diganti ketika melawan AC Milan pekan lalu. Dia bahkan langsung nyelonong ke ke ruang ganti, padahal seharusnya tetap berada di bangku cadangan sampai laga bubar.
Polemik berlanjut ketika Ronaldo membantah keterangan pelatih Maurizio Sarri tentang kondisinya yang kurang fit. "Saya baik-baik saja, bahkan lebih dari itu," katanya saat sudah bergabung dengan Timnas.
Petinggi klub akan menuntaskan persoalan ini dengan memanggil Ronaldo. Tapi pada saat bersamaan diyakini ada hal lain yang akan dibahas.
Dikutip dari VIVAnews, Juventus akan berdiskusi dengan Ronaldo tentang keinginan mendatangkan Paul Pogba di Januari 2020 nanti.
Juventus masih ngebet memulangkan Pogba. Mereka mau menambah kreativitas lapangan tengah sehigga lebih bisa memberi pasokan umpan matang kepada barisan depan, termasuk Ronaldo yang belakangan memang sedang seret gol.
Dan 150 juta euro kabarnya sudah disiapkan Juventus buat melabuhkan Pogba kembali. Diketahui baru-baru ini Bianconeri mendapatkan suntikan dana segar dari investor dan Wakil Presiden Klub Pavel Nedved sempat menyatakan niatnya buat menggaet 'Ronaldo Kedua'. (VV)