Beranda / Berita / Aceh / Diskominfo Aceh Gelar Media Tatap Muka tentang Pemilu Damai

Diskominfo Aceh Gelar Media Tatap Muka tentang Pemilu Damai

Jum`at, 08 Februari 2019 17:02 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Aceh Barat - Dinas Komunikasi Informasi dan Persandian Aceh berkerjasama dengan Dinas Komunikasi Informasi dan Persandian Aceh Barat menggelar acara komunikasi publik melalui media tatap muka tentang Pemilu Damai 2019 di Hotel Meuligoe Meulaboh Aceh Barat, Kamis (7/2/2019).

Bupati Aceh Barat H. Ramli. MS dalam sambutannya yang dibacakan oleh Sekda Aceh Barat Drs. Adonis. M.Si mengatakan, tidak lama lagi masyarakat akan melaksanakan pesta demokrasi, tepatnya pada tanggal 17 April nanti, akan digelar pemilihan presiden dan pemilihan legislatif, baik di tingkat nasional, hingga tingkat provinsi dan kabupaten/kota.

"Kita pahami bersama bahwa saat ini kita tengah dalam salah satu tahap yang penuh krusial, yakni tahap mencari dukungan dari masyarakat, apalagi disaat akan memasuki masa kampanye terbuka nantinya," tuturnya.

Dalam tahap ini, lanjutnya, sarat akan potensi konflik yang tidak menutup kemungkinan, para juru kampanye dalam berorasi lupa akan etika dan aturan main. Sehingga dapat menyinggung perasaan para calon lain beserta para pendukungnya.

"Dengan kata lain akan muncul perbedaan pendapat. Apabila tidak lagi santun dalam mengelola perbedaan pendapat, apalagi ditunjang dengan suasana dan iklim berkomunikasi antar sesama calon yang kurang baik, maka akan muncul berbagai kesalahpahaman," jelasnya.

Pihaknya berharap perbedaan pendapat yang mungkin muncul dalam menyambut pemilu 2019 mendatang, hendaknya disikapi dengan wajar dan tidak menjadi jurang pemisah. Berbeda dalam pilihan politik bukanlah hal yang luar biasa. Perbedaan ini justru semakin mendewasakan dalam berdemokrasi.

"Jika semua umat islam berpegang teguh dan konsisten menerapkan akhlak sebagaimana diajarkan oleh rasulullah SAW, maka akan memberikan konstribusi yang sangat besar untuk mensukseskan pemilu mendatang," ucapnya.

Pemilu merupakan pesta demokrasi terbesar yang harus disukseskan, karena pada saatnya nanti semua masyarakat dapat menyalurkan aspirasi dengan memberikan hak suara kepada pasangan calon pilihannya.

Oleh karena itu, setiap peserta pemilu harus berjiwa besar dan mengutamakan kepentingan negara di atas kepentingan pribadi atau golongan, sekaligus mampu memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara serta mau menampung semua aspirasi rakyat.

Berkaitan dengan kegiatan pemilu tersebut, ia menitipkan beberapa pesan dan harapan, untuk mendapat perhatian dari kita semua.

Kepada para pimpinan parpol dan para caleg supaya menjunjung tinggi sportifitas, agar pemilu 2019 dapat berjalan dengan bersih, jujur, adil, transparan aman dan tertib. hindari berbagai bentuk provokasi dan saling menjelekkan, baik antara parpol dengan parpol maupun antar para sesama para caleg.

"Ikuti semua tahapan yang telah ditetapkan, mulai dari masa kampanye, masa tenang, pemungutan suara, perhitungan suara sampai dengan penetapan para calon legislatif terpilih, hindari berbagai bentuk kecurangan dalam pemilu, seperti politik uang, intimidasi, pemaksaan kehendak dan ancaman serta berbagai kecurangan lainnya," pintanya.

Terakhir, ia berharap semoga kegiatan ini dapat meningkatkan jalinan silaturahmi mempererat rasa persaudaraan dan persatuan. Walaupun memiliki misi yang berbeda tapi pihaknya memiliki niat yang sama yaitu bagaimana membawa Aceh Barat yang lebih makmur dan sejahtera.

(Humas Dishubkominfo Aceh)

Keyword:


Editor :
Pondek

riset-JSI
Komentar Anda