Lem Faisal: Pemimpin Harus Mendengar Masukan yang Baik
Font: Ukuran: - +
Reporter : Nora
Ketua MPU Aceh, Tgk Faisal Ali. [Dok @acehmediacenter]
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Ketua Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh, Tgk. H. Faisal Ali atau Lem Faisal, menegaskan bahwa salah satu sifat yang harus dimiliki seorang pemimpin adalah kemampuan mendengar masukan yang baik.
Lem Faisal menyampaikan bahwa dalam menghadapi berbagai masalah yang kompleks, penting bagi seorang pemimpin untuk mendengarkan masukan dari berbagai pihak agar dapat menjalankan tugasnya dengan baik.
Lebih lanjut, Lem Faisal mengingatkan bahwa jika seorang pemimpin gagal mendengarkan masukan, hal tersebut dapat menimbulkan malapetaka bagi masyarakat yang dipimpinnya.
“Pemimpin harus sadar bahwa mereka akan diminta pertanggungjawaban oleh Allah atas kepemimpinannya, sehingga perhatian dan kasih sayang kepada rakyat menjadi hal yang sangat penting,” ucapnya kepada Dialeksis.com, Selasa (9/4/2024).
Ia juga menyatakan bahwa jika seorang pemimpin merasa tidak mampu melakukan yang terbaik, adalah tugasnya untuk bertanya kepada ahlinya dan meminta bantuan. Karena keterbukaan dan kerendahan hati dalam kepemimpinan itu penting.
Menyambut hari raya, Lem Faisal menekankan bahwa momen tersebut adalah saat yang tepat untuk memberikan kemaafan dan menghilangkan sifat egois. Dalam konteks kepemimpinan, hal ini menunjukkan pentingnya sikap bijak dan empati dari seorang pemimpin dalam menjalankan tugasnya.
Terakhir, Lem Faisal mengingatkan para pemimpin untuk selalu memperhatikan dan mendengarkan aspirasi serta kebutuhan rakyat yang dipimpinnya, sebagai kunci utama keberhasilan dalam kepemimpinan yang bertanggung jawab.