Darmansyah Kembali Diusulkan DPRK Jadi Pj Bupati Abdya
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) telah mengirim tiga nama calon Penjabat (Pj) Bupati Aceh Barat Daya (Abdya) ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Kamis (27/7/2023).
Hal itu tertuang dalam surat usulan DPRK Abdya bernomor : 131.11/60 yang ditanda tangani oleh Ketua DPRK Nurdianto, tertanggal 24 Juli 2023.
Surat tersebut merupakan tindaklanjut dari surat yang diperintahkan Menteri Dalam Negeri Nomor : 100.2.1.3/3298/SJ, tanggal 26 Juni 2023 beberapa waktu yang lalu meminta 3 nama untuk diusulkan menjadi Pj Bupati/Walikota yang disampaikan kepada Ketua DPRK/DPRD, termasuk DPRK Abdya.
Adapun tiga nama calon Pj Bupati Abdya untuk periode 2023 - 2024 yang diusulkan kepada Mendagri sebagai berikut:
1. Pj Bupati Abdya saat ini Darmansah SPd, MM
2. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh Almuniza Kamal, S.STP, M.Si
3. Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Aceh A. Hanan S.P, MM
- Tingkatkan Pertembuhan Ekonomi, Pj Bupati Abdya Darmansyah Hadirkan Investor Asing
- Forum Imum Mukim Abdya Minta Perpanjangan Masa Jabatan H. Darmansyah sebagai Pj Bupati
- Pj Bupati Abdya Bantu Janda Sebatang Kara yang Tinggal di Rumah Tak Layak Huni
- PJ Bupati Abdya Bersihkan Puing-puing Kebakaran Ruko dan Serahkan Bantuan